Minggu, 14 Desember 2014

MEDIA PEMBELAJARAN ANAK USIA DINI



TUGAS
MEDIA PEMBELAJARAN ANAK USIA DINI
SUMBER BELAJAR UNTUK ANAK USIA DINI DAN PEMANFAATANNYA


OLEH:

AYU LISARNI
1200785




PENDIDIKAN GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI PADANG
2013


SUMBER BELAJAR UNTUK ANAK USIA DINI DAN PEMANFAATANNYA
a.      PENGERTIAN SUMBER BELAJAR
Sumber belajar adalah segala macam bahan yanag dapat digunakan untuk memberikan informasi maupun berbagai ketrampilan kepada murid maupun guru. Demikian pula alat permainan termasuk salah satu sumber belajar. Sumber belajar yang lain adalah : buku referensi , buku cerita , gambar-gambar , nara sumber , benda atau barang budaya , tempat-tempat khusus dan lain-lain. Penggunaan buku-buku dan bahan apapun dapat dijadikan sumber belajar dan merupakan masukan bagi guru maupun anak.

b.      FUNGSI SUMBER BELAJAR DI TK
Fungsi sumber belajar dalam pembelajaran ialah memberikan kesempatan untuk mendapat pengetahuan dan memperkaya anak dengan menggunakan berbagai alat. Buku, nara sumber, tempat dan semua hal, yang menambah pengetahuan anak.
Fungsi sumber belajar yang lain adalah meningkatkan perkembangan anak dalam berbahasa. Caranya adalah dengan berbicara dan berkomunikasi dengan nara sumber yang dapat mengembangkan pandangan anak dalam berbagai aspek kehidupan. Dengan demikian anak tidak hanya mendapat informasi dari guru melainkan juga dari para pembicara lain yang dihadirkan dikelas.

c.       JENIS-JENIS SUMBER BELAJAR DI TK

a)      Tempat sumber belajar alamiah
Sumber belajar dapat berupa tempat yang sebenarnya, kantor pos, kantor polisi, pemadam kebakaran,sawah, peternakan, hutan,perkapalan, lapangan udara, dan lain sebagainya. Tempat-tempat itu memberi informasi secara langsung dan alamiah. Anak dapat mengadakan tanya jawab sendiri ditempat tersebut dan juga dapat mengamati sendiri serta berpraktek langsung.

b)      Perpustakaan sebagai sumber belajar
Sumber belajar yang dihimpun diperpustakaan merupakan khasanah yang lengkap. Berbagai encyclopedi , buku-buku berisi tema-tema dan segala bahan pelajaran dapat dikumpulkan dan ditata rapi diruang perpusatakaan. Perpustakaan ini bagaikan jantungnya sekolah karena kemajuan sekolah sangat ditentukan oleh perpustakaan. Karena itu guru dapat mengembangkan diri melalui perpustakaan.



c)      Nara sumber
Para nara sumber dapat ditata oleh sekolah , sehingga pada saat tertentu mereka dapat dihadirkan dan dipertemukan dengan anak.kebiasaan mendengar suara pembicara lain selain suara gurunya sangat membantu guru dalam memperluas wawasan anak.
Hubungan yang baik dengan tokoh maupun para nara sumber lainnya harus dilaksanakan dengan baik , melalui jalur formal maupun dilaksanakan secara persaudaraan.Para tokoh dan pakar merupakan nara sumber yang dapat  memberikan informasi tangan pertama , langsung dan benar.
d)      Media cetak
Yang termasuk dalam media cetak adalah bahan cetak, buku, majalah tabloid, dan sebagainya. Gambar –gambar yang ekspresif dapat memberi kesempatan anak untuk bernalar dan mengungkapkan pikirannya dengan menggunakan kosa kata yang makin hari makin canggih. Media ini berperan sekali apalagi sengan adanya pengaruh televisi yang dapat meningkatkan pengetahuan anak sehingga mencapai tingakat yang tidak terduga. Karena itu pemikiran bahwa guru yang paling tahu seringkali meleset dan tidak tepat lagi.
e)      Alat peraga
Alat peraga adalah semua alat yang digunakan oleh guru untuk menerangkan atau memeragakan pelajaran didalam proses belajar mengajar. Namun harus dibedakan antara alat peraga guru dan alat-alat yang dimainkan oleh anak.
f)       Sumber belajar yang dikunjungi
Ditempat yang mereka kunjungi ini, anak mengamati keadaan yang sebenarnya. Tidak jarang anak diberi kesempatan untuk memegang dan mencoba beberapa tugas yang aman bagi anak.
Kegunaan karyawisata bagi anak tidak ternilai (kostelnik, 1993). Setelah kunjungan para pendidik yang pandai memanfaatkan kesempatan akan menindaklanjuti kegiatan tersebut dengan memperkenankan dan menciptakan tempat serupa serta bermain peran dikelas.
g)      Ruang sumber belajar
Disekolah yang lebih teratur administrasinya , pimpinan sekolah berusaha untuk memiliki ruang khusus untuk semua peralatan sekolah. Pengelolaan tempat ini sama dengan perpustakaan. Semua staf pengajar dilatih untuk menggunakan semua media pengajaran dengan sebaik-baiknyayang ada didalam ruang sebagai belajar.
Ruang tersebut dengan sendirinya harus tertata rapi dalam ruang yang cukup penerangannya dan tidak memberikan kesan seperti gudang. Rak-rak maupun lemari diberi label tentang isinya agar mempermudah pencarian barang tersebut. Di Tk yang tergolong baik, ruang sebagai halnya jantung sekolah seperti halnya perpustakaan.



D.     PEMANFAATAN SUMBER BELAJAR
·         Sumber belajar yang dapat diperoleh secara alamiah dari lingkungan terdekat anak.
·         Sumber belajar yang terdiri atas bermacam-macam alat belajar seperti alat peraga, alat permainan ,buku pegangan , peralatan seni, model-model bagian tubuh dan banyak lagi yang dapat dikumpulkan da ditaruh disesuatu tempat atau ruang.
·         Sumber belajar yang berupa tempat-tempat yang kita kunjungi
·         Perpustakaan dengan semua media cetak dan audio visualnya
·         Yang tidak boleh kita lupakan adalah para sumber belajar dari berbagai ilmu.


SUMBER:
Hartati, Sri.2009, Media Pembelajaran AUD. Padang: UNP Press






0 komentar:

:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i: :j: :k: :l: :m: :n:

Posting Komentar